Beranda SIAK Prihatin, Pemuda Ini Butuh Kaki Palsu

Prihatin, Pemuda Ini Butuh Kaki Palsu

72
0

SIAK, RIAUTERBARU.com – Kehilangan salah satu anggota tubuh pasti menjadi pukulan berat. Seorang Warga ‘Disabilitas’ Joendi (29), warga Desa Tualang timur, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Provinsi Riau, tepatnya Jalan Baru bakal, RT 01 RW 01 mengharapkan, Adanya bantuan kaki palsu dari Instansi Pemerintah Kabupaten Siak, Senin (9/5/2022).

Mengingat kaki kanannya hilang akibat kecelakaan tahun 2015 silam. Sosok Joendi bagi keluarganya, kini tak bisa berbuat banyak, selain bekerja seadanya.

Joendi sangat berharap bantuan dari pemerintah.

“Saya sangat mengharap bantuan kaki palsu, dari instansi pemerintah karena dengan adanya bantuan kaki palsu, bisa membantu saya beraktivitas sehari – hari dan berkerja,” kata pria yang akrab di sapa Andi.

Kadis Sosial Kabupaten Siak Wan Idris saat di konfirmasi melalui mengatakan dirinya beserta tim segera melakukan peninjauan kerumah Joendi.

“Segera kita tindaklanjuti dan lakukan assessment untuk Joendi,” ujar Kadis Sosial.

 

Laporan : Simon

Baca Juga:  Koramil 04/Perawang Terus Tingkatkan Operasi Gakplin Prokes PPKM Skala Mikro

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.